Selasa, 14 Oktober 2014

Let's Go To Tabuhan

Yuk yang ingin berkunjung ke Pulau Tabuhan, berawal dari usaha konservasi dan pengawasan Pulau Tabuhan Sejak tahun 2008, kami Kelompok Nelayan Samudera Bakti memfasilitasi secara resmi rute menuju Pulau Tabuhan, cukup Dengan Rp. 40.000/Orang Kita sudah bisa menikmati keindahan pulau yang dipenuhi dengan pasir putih ini dengan kapal wisata yang berkapasitas 10 penumpang.

Rute kepulau tabuhan tidak begitu sulit, lokasinya berada di Desa Bangsring, Kecamatan Wongsorejo Banyuwangi, Bangsring Berada 19 KM di sebelah utara Kota Banyuwangi ini mudah untuk kita jangkau, hanya dengan naik perahu melalui BUNDER "Bangsring Underwater" kita bisa memesan perahu dan segala macam kebutuhan disini, baik kebutuhan untuk makan dan minum selama di pulau tabuhan, maupun kebutuhan alat snorkling seperti masker, Fin, Snorkel bahkan kamera Underwater dan chasing HP Waterproof bisa kita siapkan dari Pantai Bangsring Underwater ini.

tunggu Apa Lagi,Let's Go To Tabuhan, Hubungi kami di 081 233 515 48 / 085 203 2 44444.

Wisata Underwater di Banyuwangi

Menikmati Keindahan Bawah Laut di Ujung Timur Pulau Jawa

BANYUWANGI, KOMPAS.com - Siapa yang menyangka jika Kabupaten Banyuwangi di Jawa Timur yang berjuluk "The Sunrise of Java" memiliki dunia bawah laut yang cukup indah. Anda cukup datang ke Pantai Bangsring yang berjarak sekitar 20 kilometer dari pusat kota Banyuwangi dan nikmati terumbu karang bersama Bangsring Under Water yang dikelola oleh kelompok nelayan tradisional setempat.

Ada beberapa spot yang bisa memuaskan petualangan di bawah laut yang dipenuhi dengan keindahan terumbu karang dan tebing yang curam secara alami. Keunikan apartemen ikan, soft coral di terumbu karang buatan akan semakin membuat anda lupa waktu untuk snorkeling dan diving.

"Terumbu karang buatan merupakan transplantasi dari para donasi. Termasuk juga apartemen ikan yang sengaja diletakkan di perairan Bangsring untuk tempat tinggal ikan, baik ikan hias maupun ikan konsumsi," jelas Ikhwan Arief, pengelola Bangsring Under Water kepadaKompas.com beberapa waktu yang lalu.

Ikhwan mengatakan selain menikmati pemandangan bawah laut, pengunjung bisa melakukan aktivitas konservasi seperti penanaman mangrove dan tranplantasi terumbu karang. "Banyak yang datang ke sini, selain snorkeling dan diving mereka kita ajak untuk melakukan tranplantasi. Satu bulan bisa seribu orang yang berkunjung. Jadi bukan hanya berwisata tapi juga ikut melestarikan lingkungan bawah laut," jelas Ikhwan Arief.

KOMPAS.COM/IRA RACHMAWATIMenikmati keindahan pantai di Pulau Tabuhan, Banyuwangi, Jawa Timur.
Menurut Ikhwan, nelayan Bangsring sudah melakukan aktivitas konservasi sejak 2008. Awalnya kerusakan sudah cukup parah karena penangkapan ikan banyak menggunakan bom ikan. "Sekarang terumbu karang sudah mulai pulih 80 persen dan nelayan sekitar sini juga sudah tidak menggunakan potas dan bom karena kita sudah tahu pentingnya terumbu karang bagi kelangsungan potensi laut di wilayah Banyuwangi," jelasnya.

Untuk mereka yang melakukan snorkeling dan diving akan didampingi oleh pemandu profesional dari kalangan nelayan yang sudah dilatih. "Jadi keselamatan terjamin. Banyak yang tidak bisa berenang juga tidak masalah karena menggunakan pelampung dan terumbu karang sudah bisa dinikmati di kedalaman 1 sampai 3 meter untuk snorkeling pemula," ungkapnya.

Sedangkan untuk penyelam ahli bisa menikmati sampai di kedalaman 15-20 meter. "Yang penting jangan lupa gunakan tabir surya agar kulit nggak gosong," kelakar Ikhwan.

Pulau Tabuhan, "The Hidden Paradise"

Jika sudah menikmati keindahan bawah laut di Pantai Bangsring, anda harus melengkapi petualangan dengan menyeberang ke Pulau Tabuhan dengan menumpang perahu nelayan. Cukup membayar Rp 500.000 untuk satu perahu berisi 10 penumpang akan mengantar anda ke pulau yang terkenal dengan sebutan "The Hidden Paradise".

KOMPAS.COM/IRA RACHMAWATIPulau Tabuhan di Banyuwangi, Jawa Timur.
Hanya sekitar 30 menit melintas Selat Bali, anda akan sampai di sisi selatan Pulau Tabuhan yang mempunyai luas sekitar 5 hektar. Hamparan pasir putih, dan air laut bening berwarna hijau tosca menyapa mata yang memandang. Buat anda yang suka wisata air pasti tidak akan sabar untuk menyeburkan diri ke dalam air yang tenang dan berlama-lama untuk bermain air di hamparan pasir yang putih. Termasuk juga melihat berbagai jenis ikan hias yang berenang bebas.

Jika kebetulan, maka anda juga akan bertemu dengan nelayan yang sedang menangkap ikan hias langsung dengan tangan dibantu dengan alat sederhana. "Di sini memang ombaknya tidak terlalu kuat dan sering digunakan untuk snorkeling dan diving. Pemandangannya memang sangat memesona. Disebut Pulau Tabuhan karena angin di sini cukup kencang terutama di sisi selatan sehingga terdengar seperti tetabuhan musik," jelas Surip, nelayan setempat yang juga berprofesi sebagai pemandu wisata(guide).Karena pulau tersebut tidak berpenghuni dan tidak tersedia mata air tawar, kepada pengunjung Surip, selalu mengatakan agar membawa perbekalan dari Pantai Bangsring. "Biasanya habis renang dan bermain kan gampang lapar jadi bawa bekal dari daratan termasuk air minum. Dan nanti sampah akan kami bawa kembali ke daratan agar kebersihan tempat ini terjaga," jelas Surip.

Untuk berkeliling Pulau Tabuhan anda cukup membutuhkan waktu sekitar 20 menit. Anda juga akan menemukan reruntuhan bangunan yang konon merupakan mercu suar yang dibangun zaman Belanda. Hamparan pasir putih, air yang bersih dan jernih serta burung-burung yang terbang rendah akan membuat anda merasa di pulau pribadi dan betah berlama-lama di pulau yang jarang di kunjungi tersebut.

KOMPAS.COM/IRA RACHMAWATIWisatawan sedang menikmati snorkeling di Pantai Bangsring, Banyuwangi, Jawa Timur.
"Pemandangan bagus banget. Pasirnya putih, masih alami. Cocok buat yang suka wisata pantai. Bisa berenang sepuasnya di sini seperti pulau pribadi," jelas Sumarsono, warga Banyuwangi yang saat itu berkunjung bersama dengan rekan-rekannya.

"Memang sih kalau ke sini enakan rombongan biar seru dan rame," tambahnya.

Penasaran? Segera berkunjung ke Banyuwangi dan masukkan agenda untuk menikmati pemandangan bawah laut di Pantai Bangsring dan menjelajah Pulau Tabuhan alias "The Hidden Pradise". Dijamin anda akan ingin berkunjung lagi dan lagi.

untuk info lebih lanjut bisa menghubungi contak person pengelola di: 081 233 515 48/085 203 2 44444

Penulis: Kontributor Banyuwangi, Ira Rahmawati
Editor: I Made Asdhiana

Senin, 04 Agustus 2014

RUTE BARU MENUJU PULAU TABUHAN (Tabuhan Island)

Pulau Tabuhan Merupakan Pulau mungil dengan luas kurang lebih 5 HM, Berkurang 2 HM jika dibandingkan luas pulau tersebut ketika diukur luasnya pada tahun 1980.

Pulau Tabuhan ini sangat Indah dan memiliki potensi yang sangat banyak untuk dikembangkan, terutama dengan eksotisnya pasir-pasir putihnya yang masih halus belum terjamah.

ya, menuju pulau tabuhan sekarang tidak harus melalui kampe, kami sebagai kelompok pengawas dan pengelola pulau tabuhan secara resmi merubah rute pemberangkatan via Bunder "Bangsring underwater". kenapa rute pemberangkatan secara resmi kami alihkan, karena selain dikampe nanti akan di bangun dermaga pabrik timah, di kampe juga belum ada fasilitas pendukung untuk tamu, dan juga telah dikuasai beberapa makelar kapal yang tidak resmi yang tidak bisa kami pertanggungjawabkan. KINI, kami sebagai pengawas dan pengelola pulau tabuhan menawarkan rute (jalur) baru menuju pulau tabuhan yaitu melalui Bunder "Bangsring Underwater" selain fasilias bilas, fasilitas penyewaan alat-alat snorkling, kamera underwater, alat diving sudah kami siapakan, dan jaraknya lebih dekat menuju pulau tabuhan di banding lokasi kami yang pertama di kampe.

selain beberapa fasilitas diatas, jika berangkat dari Bunder "Bangsring Uderwater" sebagian sewa perahu kita arahkan dan donasikan untuk perbaikan lingkungan pesisir dan biaya pengawasan pulau tabuhan dari pencuri pasir dan pohon santegi disana. rute baru via bunder menawarkan beberapa fasilitas keselamatan dan juga wisata snorkling underwater yang terumbu karangnya sudah bisa dijangkai mulai kedalaman 1 meter - 5 meter.

Harga Paket Resmi plus donasi perbaikan pesisir dan pengawasan Pulau tabuhan
  1. 1 Kapal wisata dengan kapasitas maximal 10 orang Rp. 450.000,-
  2. 1 pack alat snorkling Rp. 25.000,-
  3. 1 pack kamera underwater Rp. 150.000,-
  4. 1 Chasing WaterProof Rp. 35.000,-
  5. 1 set Fin Rp. 15.000,-
  6. 1 set alat diving Rp. 400.000,- (khusus yang berlisensi diving).
  7. 1 set alat diving plus guide Rp. 800.000,-
  8. Try Diving khusus pemula Rp. 150.000,- / 15 menit
  9. Perahu Kano tunggal Rp. 30.000,- /60 menit
  10. Banana Boat Rp.5.000,-/orang (PP Rumah Apung)
PER 1 JANUARI 2016 ada Perubahan TARIF, Info Lebih lebih lanjut tentang perubahan Tarif bisa buka link tarif baru pulau tabuhan dan pulau menjangan

lets go tabuhan, berwisata sambil berdonasi untuk kelestarian pulau tabuhan, anda bisa menghubungi kelompok kami yaitu kelompok wisata Samudera Bakti via sms: 081 233 515 48 atau 085 203 2 44444 dan email: merdekamerdeka@ymail.com

Kamis, 05 Juni 2014

BUNDER: Bangsring UnderWater Panorama

BUNDER...BUNDER...BUNDER Yessss.....!
pesona bunder di kedalaman 2,3 m
pesona bunder di kedalaman 2 m

ya Bunder "Bangsring Underwater" semakin terexpos positif, potensinya semakin tereksplorasi dengan banyak, wisatawan mulai dengan bangga mempublis keberadaanya ketika berada di Bangsring Underwater.

ya Bunder namanya, produk wisata alam bawah laut ini kini mulai ramai dibicarakan, selain karena pengelolanya adalah kelompok nelayan tradisional, exostisme terumbu karangnya patut juga di banggakan, wisata underwater satu-satunya di Jawa Timur ini kini mulai setahap demi setahap melengkapi fasilitasnya, dimulai dari gesebo, layanan WIFI Gratis, penyedian alat snorkling, kamera underwater, chasing waterproof, perahu tradisionala bagi wisatan yang ingin berkunjung ke Pulau Tabuhan "the hidden paradise", rute kunjungan ke pulau menjangan dan kamar mandi untuk bilas setelah asyik bersnorkling ria, para wisatawan juga diajak berlibur sambil berwawasan lingkungan, ya para tamu wisatawan akan diajak untuk bersih-bersih pantai, penanaman vegetasi pada musim tertentu dan adopsi transplantasi terumbu karang bahkan berwisata sambil belajar biota laut.
pesona bunder di kedalaman 2-3 m

yuk bagi para wisatawan yang hobi tantangan petualangan bahari, bunder bisa menjadi tujuan untuk di kunjungi. bagi yang suka photo-photo panorama bawah laut, sunrise dan sunset di Bunder juga sangat eman untuk di lewatkan.

Lets Go To Bangsring Underwater cp via sms :085 203 2 44444 dan email ke :merdekamerdeka@ymail.com,

by: KNIH Samudera Bakti

  1. 1 Kapal wisata menuju Pulau Tabuhan dengan kapasitas maximal 10 orang Rp. 450.000,-
  2. 1 Kapal wisata menuju Pulau Menjangan 1.350.000,- (Kapasitas max 10 orang).
  3. 1 pack alat snorkling Rp. 25.000,-
  4. 1 pack kamera underwater Rp. 150.000,-
  5. 1 Chasing WaterProof Rp. 35.000,-
  6. 1 set Fin Rp. 15.000,-
  7. 1 set alat diving Rp. 400.000,- (khusus yang berlisensi diving).
  8. 1 set alat diving plus guide Rp. 800.000,-
  9. Try Diving khusus pemula Rp. 150.000,- / 15 menit
  10. Perahu Kano tunggal Rp. 30.000,- /60 menit
  11. Banana Boat Rp.5.000,-/orang (PP Rumah Apung)
    pesona bunder di kedalaman 2 m

BERLIBUR SAMBIL BELAJAR "dalam rangka menyambut hari Laut Se-Dunia"

Adopsi Transplantasi terumbu Karang
Libur telah tiba - libur telah tiba Hore-hore...lantunan lagu Tasya Kamila penyanyi cilik kala itu seolah-olah menggambarkan kenyataan yang dirasakan oleh temen-temen, adik-adik, kakak-kakak, sahabat-sahabat kita semua, ada yang merayakannya dengan berkunjung kesanak saudara jauh, ada yang merayannya dengan bermalas-malasan maen-tidur dirumah dan ada yang sebagian besar menikmati liburan dengan mengunjungi destinasi-destinasi tertentu hanya untuk bersenang-senang.

ada yang mengatakan untuk menghilangkan penat selama setahun penuh dari pagi sampai sore yang dipenuhi oleh suasana bangku sekolah, ada yang mengatakan 'aji mumpung'' mumpung ada waktu luang, sehinggga sayank "eman" jika tidak dimanfaatkan.

namun semoga tak salah, kami bersama nelayan-nelayan ikan hias yang berada di Desa Bangsring, mencoba menawarkan aktivitas liburan yang tidak hanya sekedar berlibur, liburan yang tidak hanya bersenang-senang, liburan yang tidak hanya sekedar mengahabiskan atau menghambur-hamburkan uang, liburan kami coba untuk tidak hanya di nikmati, tapi pengunjung "wisatawan" kami ajak juga untuk menikmati dan peduli.
belajar arti dan fungsi vegetasi

ijinkan kami mencoba menawarkan liburan sambil mengisi, liburan sambil peduli, liburan sambil konservasi, liburan itu kami beri judul BERLIBUR SAMBIL BELAJAR. berlibur sambil belajar kami coba tawarkan, terutama liburan bagi temen-temen, kawan-kawan pelajar dan mahasiswa, kawan-kawan kami ajak bersama-sama berlimbur sambil belajar tentang fungsi alam, tentang pengertian dan manfaat biota laut, tentang pengertian dan manfaat vegetasi pantai, kami ajak mencoba untuk bersama-sama cinta bahari.

aktivitas BERLIBUR SAMBIL BELAJAR kami coba awali dengan murid-murid SD/MI, dan kami kembangkan untuk teman-teman murid SLTA, hal ini sengaja kami mulai pada waktu-waktu berdekatan dengan Hari LAUT Se-Dunia yang jatuh pada tanggal 08 Juni, hal ini skaliguas kami adakan untuk Menyambut Hari LAUT se-Dunia tersebut,berlibur-belajar itu kami awali mulai pagi dengan bersama-sama bersih-bersih di pantai, kemudian dilanjutkan sarapan bersama dengan menu lauk berbahan Ikan "aplikasi dari Gemarikan", kemudian dilanjut dgn belajar macam biota laut dan fungsinya, belajar macam-macam vegetasi, bentuk vegetasi dan manfaatnya, dan kemudian diakhiri dengan praktek Tranplantasi terumbu karang.
bersama sama bersih-bersih pantai

aktivitas ini mencoba kami tawarkan, semoga memberikan manfaat dan peningkatan dunia pengetahuan walau kecil yang bisa kami berikan, namun dengan latar belakang nelayan yang penuh dengan keterbatasan SDM, aktivitas Berlibur Sambil Belajar merupakan suatu kebanggan yang bisa kami berikan. sekali lagi walau kecil harapan kami bisa memberikan manfaat, dan bagi sekolah-sekolah yang ingin bersama-sama Berlibur Sambil Belajar, kami siap memfasilitasi dengan FREE. Gratis,,untuk konfirmsi bisa sms ke : 085 203 2 44444 atau email ke :merdekamerdeka@ymail.com atau hubungi FB: Ikhwan Arief dan Twitter: ikhwanarief2.

yuk bersama-sama berlibur sambil belajar. Semoga Bermanfaat

Minawisata BUNDER Bangsring Underwater

kondisi Terumbu di kedalamn 2 M/alvy as.
BUNDER Bangsring Underwater, ya itulah nama produk wisata yang kami kembangkan baru-baru ini, produk wisata yang menawarkan keindahan panorama pantai dan bawah laut. pengunjung dan wisatawan bisa memilih beberapa keindahan wisata underwater satu-satunya di Jawa Timur.

ada beberapa titik dan spot yang ditawarkan, selawan titik inti yang dipenuhi oleh keindahan terumbu karang dan tebing yang curam secara alami, juga pengunjung dan wisatawan bisa menikmati beberapa titik seperti, Keindahan Apartement Ikan, soft coral di Terumbu karang buatan, dan Keindawan warna-warni serta bermabagai macam bentuk terumbu karang, baik yang terbentuk secara alami maupun keindahan terumbu karang hasil dari transplantasi para donasi.

BUNDER Bangsring Underwater juga menawarkan wisata pancing dan wisata antar pulau, pulau yang bisa di akses dari wilayah ini yaitu pulau tabuhan yang sangat eksotik dengan pasir putihnya yang halus dan lembut, juga pulau menjangan yang bisa kita kunjungi dan nikmati dengan tidak perlu ke pulau bali, tapi cukup berangkat dari pulau jawa yaitu dari kawasan BUNDER.
Adopsi Tranplantasi Terumbu Karang oleh Pengunjung

bagi para penikmat wisata sorkling dan diving, belum lengkap jika belum pernah snorkling dan diving di bunder, yang terumbu karangnya seindah permadani. disini para pengunjung juga bisa melakukan aktivitas konservasi sperti penanaman mangrove dan transplantasi terumbu karang.

di BUNDER ini kita sudah ditawarkan keindahan terumbu karang mulai dari kedalaman 1 M sampai 20 M, sangat cocok juga bagi para wisatawan pemula snorklingan di kedalaman 1-2 M, dan juga bisa sangat menantang bagi penyelam ahli dikedalaman 15-20 M.

OK...lets go BUNDER Bangsring Underwater, berwisata sambil berbuat untuk alam.

join Via Sms: 08123351548, email: merdekamerdeka@ymail.com